BANYUWANGI - Benjolan yang muncul di kulit tidak boleh dianggap remeh. Menurut dr. Riezky Januar Pramitha, Sp.DV, Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin RSUD Genteng, benjolan bisa menimbulkan gangguan kesehatan dan membuat tidak nyaman. "Benjolan bisa bersifat jinak atau ganas (kanker)," ungkapnya.
Benjolan jinak yang kecil dapat dihilangkan dengan kauterisasi, namun jika besar dan mengganggu, perlu pembedahan. Benjolan yang mencurigakan perlu dievaluasi lebih lanjut untuk memastikan apakah mengarah ke kanker kulit, dengan melakukan bedah eksisi untuk pengangkatan dan pemeriksaan patologi.
"Kami menyarankan agar masyarakat segera berkonsultasi jika menemukan benjolan, bercak, atau tahi lalat dengan perubahan warna, bentuk, atau ukuran yang tidak normal," tambah dr. Riezky.
Kanker kulit, yang merupakan jenis kanker yang sering terjadi, dapat dicegah dengan deteksi dini dan pengobatan tepat waktu. RSUD Genteng siap memberikan pelayanan terbaik melalui Poli Kulit dan Kelamin dengan tenaga medis yang berpengalaman.
"Demi kesehatan kulit yang optimal, kami mengajak masyarakat Banyuwangi dan sekitarnya untuk melakukan konsultasi secara rutin," tutur Direktur RSUD Genteng, dr. Siti Asiah Anggraeni, M.MRS.