Jelang Pemilu 2024, DPRD Banyuwangi Ajak Masyarakat Bijak Menyikapi Informasi

$rows[judul]

Banyuwangi – Pesta demokrasi sudah sangat dekat, DPRD Banyuwangi mengajak semua pihak khususnya masyarakat untuk berpartisipasi aktif demi mensukseskan pesta demokrasi pemilihan presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg) dalam Pemilu 2024 mendatang.

Hal tersebut diutarakan Wakil Ketua DPRD Banyuwangi, Ruliyono. Ia mengatakan jika ajang Pilpres dan Pileg pada 2024 bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk memilih pemimpin yang benar-benar amanah dan dibutuhkan masyarakat.

"Sehingga, bukan hanya orang-orang yang memanfaatkan kondisi dan situasi saja. Sebab ada beberapa oknum yang tidak bertanggung memanfaatkan momen itu. Kita harus terus waspada, karena bangsa Indonesia berdiri dari banyaknya perbedaan seperti suku, agama, ras dan bahasa," katanya.


Baca Juga : Optimalkan Swasembada Pangan: DPRD Banyuwangi Tekankan Inovasi Sektor Pertanian

Dirinya juga berpesan agar masyarakat bisa lebih cermat dalam menerima informasi dalam bentu apapun, termasuk dalam bentuk berita. Sebab, dengan pertumbuhan teknologi seperti saat ini, banyak muncul berita hoax yang mudah viral di media sosial (medsos). 

"Masyarakat wajib memantau media massa resmi yang memberikan berita aktual sebab media sosial sangat rawan berita hoax. Jangan mencari informasi dari tiktok ataupun Whatsapp yang tidak terkonfirmasi kebenarannya," ujar Politisi sekaligus Ketua DPD Golkar Banyuwangi ini.

Tantangan-tantangan dalam Pemilu seperti tikungan tajam yang harus dilalui sebuah bangsa. Namun setelah tikungan itu selesai, semua harus berjalan lurus lagi.

Selain itu, Ruli sapaan akrabnya juga berpesan agar semua pihak dapat mewujudkan terciptanya Pemilu 2024 secara keseluruhan yang bisa menyatukan masyarakat, serta tidak menimbulkan permusuhan.

“Perlu kita ketahui bersama, pesta demokrasi ini menjadi satu kesempatan untuk kita sebagai ajang kontestasi. Akan tetapi kontestasi ini bukan berarti ajang permusuhan, melainkan ajang guyub dan kebersamaan kita,” ujarnya.

Untuk mencapai titik kesuksesan pemilu, tambah dia, harus diwujudkan dengan integritas dari peserta maupun penyelenggara pemilu dan masyarakat pemilih.